Sunday, June 5, 2011

MATERI KHOTBAH PKP 07 JUNI 2011

IBRANI 7:25-28

25 Karena itu Ia sanggup juga menyelamatkan dengan sempurna semua orang yang oleh Dia datang kepada Allah. Sebab Ia hidup senantiasa untuk menjadi Pengantara mereka.
26 Sebab Imam Besar yang demikianlah yang kita perlukan: yaitu yang saleh, tanpa salah, tanpa noda, yang terpisah dari orang-orang berdosa dan lebih tinggi dari pada tingkat-tingkat sorga, 27 yang tidak seperti imam-imam besar lain, yang setiap hari harus mempersembahkan korban untuk dosanya sendiri dan sesudah itu barulah untuk dosa umatnya, sebab hal itu telah dilakukan-Nya satu kali untuk selama-lamanya, ketika Ia mempersembahkan diri-Nya sendiri sebagai korban. 28 Sebab hukum Taurat menetapkan orang-orang yang diliputi kelemahan menjadi Imam Besar, tetapi sumpah, yang diucapkan kemudian dari pada hukum Taurat, menetapkan Anak, yang telah menjadi sempurna sampai selama-lamanya.

Ibu-ibu kekasih Kristus
Apa yang biasanya dilakukan orang ketika ia sakit? Pastilah, pada umumnya, orang akan segera pergi ke dokter. Dengan demikian fungsi dan peran dokter adalah menyembuhkan orang sakit. Jadi, kehadiran dokter hanya penting jika ada orang yang sakit. Bagaimana dengan orang yang sehat? Sudah pasti ia tidak membutuhkan dokter. Itu berarti kehadiran dokter tidak berguna untuk orang yang sehat. Siapapun yang sakit pasti memerlukan dokter. Itu suatu kenyataan umun yang tidak terbantahkan. Siapakah si sakit itu di hadapan dokter? Si sakit itu pasti disebut pasien. Pasien adalah orang yang berhubungan dgn dokter karena ia seorang yang sakit. Jadi sudah pasti pasien adalah orang yang sakit dan bertemu dengan dokter.

Sekarang bagaimana dengan dokter itu sendiri, jika ia sakit? Walaupun dokter, apabila ia sakit, maka ia tidak disebut “dokter yang sakit”, namun lebih tepat disebut orang yang sakit. Sebab dokter juga adalah orang, yang jabatannya adalah dokter. Karena dokter adalah org yang sakit, dan karena sakit , ia pergi ke dokter yg lain, maka dokter yang sakit ini juga harus disebut PASIEN dan bukan dokter lagi.

Ibu-ibu kekasih Kristus
Mengapa saya menyampaikan istilah pasien, dokter dan orang sakit tadi? Karena khiasan tadi berhubungan dengan pembacaan Alkitab kita yang mengupas tentang Imam besar dan fungsinya. Seseorang mendapatkan jabatan karena ada fungsi jabatan. Demikian juga dengan jabatan imam dalam agama Yahudi. Jabatan imam di Israel diberikan kepada orang-orang keturunan Harun dari suku Lewi. Jabatan imam ini diperlukan dalam rangka melaksanakan fungsi keimaman yakni salah satunya mempersembahkan Korban bakaran bagi Tuhan untuk umatNya.

Apabila ada yang berdosa, maka Imam akan mempersembahkan korban bakaran sebagai korban penghapus dosa bagi orang tersebut. Caranya adalah, orang itu akan membawa seekor domba jantan dan menyerahkan domba itu kepada imam sebagai persembahan dan selanjutnya setelah domba itu disembeli, maka darahnya akan dipercikkan ke Tabut Perjanjian dan dagingnya dibakar sebagai korban bakaran hingga habis terbakar. Dengan demikian maka dosa orang itu dinyatakan telah diampuni oleh Allah.

Namun, sebagaimana yang saya sebutkan tentang dokter tadi, bahwa jika dokter sakit maka ia tidak disebut dokter lagi melainkan pasien, demikian juga dengan seorang imam di Israel. Mari perhatikan ayat 27 bacaan kita. Bahwa imam juga adalah seorang manusia yang pasti akan melakukan kesalahan dan jatuh dalam dosa. Sehingga, ketika ia jatuh dalam dosa, ia tidak layak lagi untuk melaksanakan fungsi keimamannya, yakni perantara umat berdosa kepada Tuhan untuk beroleh pengampunan dosa. Apa yang terjadi dengan imam yang jatuh dalam dosa itu? Ia harus mendapat pengampuan dulu dari Tuhan. Caranya adalah ia harus mempersembahkan korban penghapus dosa juga kepada TUHAN (lih. Ay.27). dengan kata lain, Imam itu sudah berubah status jabatan, yakni dari Imam menjadi umat yang sedang berdosa. Sama dengan dokter yang sakit berubah jabatannya dan satusnya dari dokter menjadi pasien. Keadaan imam seperti itu berarti tidak sempurna dan tidak selalu dapat melaksanakan fungsinya dengan baik. Mengapa? Sebab selain dia suatu saat berbuat dosa, dia juga tidak akan selamanya hidup. Suatu saat dia akan mati, maka fungsi keimamannya tidak dapat dilakukan terus untuk menjadi perantara kepada Allah bagi manusia berdosa.

Ibu-ibu kekasih Kristus
Itulah sebabnya, umat Tuhan memerlukan seorang imam yang dapat dengan sempurna melaksanakan fungsi sebagai perantara kepada Allah untuk diperdamaikan dengan manusia yang berdosa. Agar imam itu sempurna, maka ia harus memiliki kriteria yang ketat. Menurut ayat 26 bacaan kita, kriteria itu adalah: Ia harus saleh, tanpa salah, tanpa noda dan yang terpisah dari orang-orang berdosa. Dengan kata lain, imam yang sempurna adalah seseorang yang tidak pernah berbuat dosa. Siapakah dia? Jawabnya, TIDAK ADA SATU ORANG-PUN. Sebab di dunia ini orang tersaleh sekalipun, pastilah pernah melakukan dosa. Siapapun nabi yang ada di alkitab, semua pernah melakukan dosa.
Sempurna juga berarti hidup selamanya, sehingga selalu hidup untuk terus dapat melakukan tugas keimaman tersebut. Siapakah manusia yang selalu terus hidup? Jawabnya, TIDAK ADA. Sebab semua kita pastilah akan mengalami kematian.

Ibu-ibu kekasih Kristus
Kita patut bersyukur, ternyata ada satu pribadi yang menurut bacaan kita memenuhi syarat sebagai imam yang sempurna, dan tepat mejadi Imam Agung. Pribadi itu menurut ayat 22 bernama Yesus. Mengapa Tuhan Yesus tepat menjadi Imam Agung yang Sempurna untuk menjadi perantara kita kepada Bapa? Perhatikan ayat 24-27 bacaan kita, yakni:

1.Sebab Ia hidup selama-lamanya (ay.24). Sehingga jabatan imam yang Ia pegang tidak perlu di serahkan pada yang lain. Ia telah mengalahkan kematian, sehingga maut dan kematian tidak mampu membatasiNya.

2.Karena Ia hidup selamanya, maka tugas keimamatan-Nya dapat dilakukan dengan sempurna (ay25). TUHAN YESUS tidak memerlukan domba untuk korban penghapus dosa, sebab Dia sendiri adalah Domba itu yang telah menjadi korban penghapus dosa manusia.

3.Ia adalah Pribadi yang tidak berdosa (ay.26-27). Karena itu Ia tidak perlu menanggalkan keimaman-Nya sementara waktu untuk pengampunan dosa-Nya sendiri. Ia tidak perna melakukan dosa, sehingga jabatan imam tetap ada padanya. Sama seperti, andai dokter tidak pernah sakit, maka ia tetap jadi dokter dan tidak pernah jadi pasien. Tapi, dokter pasti pernah sakit dan pasti juga pernah jadi pasien.

Ibu-ibu kekasih Kristus
Berdasarkan firman Tuhan ini, maka ada beberapa hal penting yang perlu kita terapkan dalam hidup kita sehari-hari, yakni:

1.Banyak orang menganggap bahwa semua agama sama. Sama tujuan, sama juga kebenaran. Benarkan demikian? Jawabnya TIDAK SAMA SEKALI. Mengapa? Karena hanya iman Kristenlah yang menjamin tentang keselamatan kekal melalui Yesus Kristus. Ia adalah pribadi Ilahi atau Allah sendiri yang mengfungsikan diri sebagai Imam, sekaligus Korban penebusan bagi dosa manusia. Dengan demikian, hanya Dia yang menjamin keselamatan kita. Jika ada yang mengatakan bahwa semua agama sama, maka itu adalah kekeliruan besar. Sebab selain agama dan iman Kristen, tidak ada yang mengajarkan tentang model keselamatan ini. Itu berarti kita berbeda dari mereka.

2.Jika kita sudah tahu bahwa iman Kristen memiliki keunggulan dengan iman yang lain, maka adalah kebodohan jika kemudian, ada orang Kristen yang meninggalkan Tuha Yesus, dan mencari jalan keselamatan yang lain. Mungkinkah ada jalan keselamatan yang lain? Jawabnya TIDAK ADA. Sebab Yoh.14:16 sudah menegaskan bahwa Yesuslah satu-satunya jalan dan kebenaran dan hidup itu. Ingin mencari jalan keselamatan? Yesuslah jalan itu; ingin mencari kebenaran hidup? Yesuslah Kebenaran itu; ingin memperoleh Hidup kekal? Yesuslah hidup itu. Maka Tuhan Yesus harus menjadi pilihan yang tepat dalam hidup kita.

3.Sebagai ibu rumah tangga dan orang tua bagi anak-anak. Firman Tuhan ini haruslah kita ajarkan kepada anak-anak kita. Berapa banyak anak-anak dari rumah tangga Kristen akhirnya “buang Salib” atau tinggalkan Tuhan Yesus karena ingin memilih jalan keselamatan yang lain disebabkan karena alasan sepele seperti, pasangan hidup; pekerjaan atau jabatan?
Saat ini sebagai ibu rumah tangga dan orang tua bagi anak2, kita memiliki beban dan kewajiban untuk mengajarkan kebenaran ini pada anak-anak kita agar mereka tidak meninggalkan Tuhan Yesus. Pilihan yang kita buat sudah tepat, yakni menjadikan TUHAN YESUS sebagai Imam Besar dan Juruselamat kita. Maka biarlah pula, anak-anak dan seisi rumah kita juga mengimani yang sama dan mempertahankannya. Kita wajib mengajarkan itu pada seisi rumah dan menjaga kehidupan iman mereka supaya Tetap pada Kristus.

Kiranya Roh Kudus memampukan kita melakukannya. Amin.

No comments:

Post a Comment

PENGORBANAN DALAM PELAYANAN 1 TESALONIKA 2:7-9

                                                                  1 TESALONIKA 2:7-9 BAHAN PERSIAPAN IBADAH KELUARGA 11 September 2024 ...